Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

9/07/2019
Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

Saya beberapa kali mengatakan ke blogger pemula yang bertanya kepada saya bagaimana sih menjadi seorang blogger yang profesional. Pertama, saya katakan bahwa kamu harus konsisten menghasilkan konten. Dan yang kedua adalah, blog kamu harus profesional. Salah satu indikator blog yang profesional menurut saya adalah blog memiliki domain yang sudah TLD.

TLD adalah singkatan dari Top Level Domain yang berarti blogmu bukan sekedar blog gratisan dengan embel-embel penyedia jasa blogging baik di depan nama blog ataupun di belakang nama blog. Contohnya seperti ardiankusuma.com ini. Domain TLD bisa kamu gunakan untuk mengalihkan alamat blog atau bisa juga kamu gunakan untuk membangun blog secara mandiri namun dengan catatan perlu disertai hosting dengan kapasitas yang bisa kamu pilih sendiri.

Blog ardiankusuma.com ini menggunakan platform Blogger.com. Agar terlihat profesinal saya dengan sengaja mengalihkan alamat asli dari Blogger.com ke domain ardiankusuma.com. Banyak klien yang lebih mempercayai blog ber-domain TLD menjadi alasan utama saya menggunakan dan menyarankan domain TLD. Selain platform Blogger.com, saya juga memiliki blog lain dengan platform Wordpress. Khusus untuk Wordpress, saya tentu saja harus memiliki hosting.

Karena saya sendiri masih merasa sebagai seorang blogger pemula, blog Wordpress yang saya memiliki tidak memiliki kapasitas hosting yang begitu besar. Saya pikir, bila blog saya kemudian berkembang dengan baik maka saya tinggal upgrade kapasitas hosting yang saya miliki.

Pilih Dengan Cermat Jasa Web Hosting

Ada banyak penyedia jasa Web Hosting yang menawarkan paket murah domain+hosting bila kamu memang langsung ngebet ingin menggunakan Wordpress sebagai platform blog. Wordpress memang platform paling populer untuk blogging. Kemudahan kustomisasi, fasilitas yang ditawarkan dan banyaknya template blog yang bisa digunakan menjadikan Wordpress terdepan.

Jasa Web Hosting biasanya menawarkan paket yang sangat menggiurkan. Paling lazim adalah gratis nama domain atau ada juga paket 2 sampai 3 tahunan dengan kapasitas hosting besar. Nah, untuk yang ini kamu perlu hati-hati dan memikirkan dengan cermat layanan yang ingin kamu pilih. 

Untuk blog Wordpress milik saya yang beralamat di kopi.web.id, saya sengaja memilih hosting kecil karena seperti alasan diatas, saya masih blogger pemula. Saya sendiri belum bisa memastikan apakah blog saya tersebut nantinya akan sukses berkembang dengan pesat atau tidak. Hosting kecil namun tetap memiliki kapasitas menampung puluhan artikel beserta foto adalah pilihan paling tepat memulai blogging dengan platform Wordpress.

DomaiNesia: Penyedia Jasa Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

Saya selalu mencoba untuk tetap cermat memilih penyedia jasa web hosting. Saya punya pengalaman tidak menyenangkan yaitu terjebak promo gede yang menggiurkan. Promo jebakan tersebut adalah promo pembelian hosting berkapasitas besar yang harganya sangat murah. Di tulisan keterangan paket tersebut tertulis harga sebenarnya hampir 3 kali lipat dari harga yang harus saya bayarkan.

Saya kemudian pilih paket hosting tersebut. Menginjak 2 tahun hosting tersebut akan berakhir apa yang terjadi? Tagihan yang biasanya saya bayar dengan murah tiba-tiba melonjak. Ternyata promo tersebut hanya untuk 2 tahun pertama. Tahun-tahun berikutnya memakai sistem paket harga yang membuat saya sangat terkejut karena mahal biayan langganan. Mau tak mau ya saya downgrade ke paket yang lebih murah.

Kejadian ini membuat saya kemudian awas terhadap jebakan-jebakan promo yang menggiurkan. Untuk kopi.web.id, sebuah blog baru yang saya miliki tersebut. Saya menemukan sebuah penyedia jasa web hosting yang harga paketnya sudah sangat jelas tertera. Bahkan bila kamu ingin sekedar membeli domain saja seperti blog ardiankusuma.com ini. Harga perpanjangan domain juga sudah tertera dengan JELAS, tidak ada yang disembunyikan.

Penyedia jasa web hosting tersebut adalah DOMAINESIA. DomaiNesia memiliki sistem harga sederhana, tanpa ada yang disembunyikan. Inilah yang membuat saya memberi nilai lebih kepada DomaiNesia. Saya sudah merasa ribet bila menemukan penyedia jasa web hosting yang cuma lihat daftar harga paketnya di lempar kesana-kemari.

Dengan DomaiNesia, saya rasa blogger pemula bisa mencobanya. Mungkin bila dibandingkan dengan promo-promo yang menggiurkan di penyedia jasa web hosting sebelah, DomaiNesia memiliki kelemahan di harga yang sedikit lebih tinggi. Namun harga paket yang sudah pasti ini menjaga kita dari keterkejutan tunggakan biaya besar di kemudian hari. Ya kalau kamu yakin blog kamu berkembang dengan bagus, boleh saja memilih penyedia jasa web hosting yang memiliki promo jos-joran. Tetapi kalau belum yakin, DomaiNesia bisa menjadi pilihan yang paling cocok untuk pemula.

Sekilas Tentang Paket Hosting yang Saya Beli di DomaiNesia

Saya membeli domain kopi.web.id beserta hostingnya di DomaiNesia. Ketertarikan saya berawal setelah saya melihat tabel harga domain di bawah ini. Sangat begitu transparan karena menampilkan daftar harga perpanjangan. Saya pernah menemukan beberapa penyedia jasa web hosting yang tidak menampilkan harga perpanjangan. Bayangkan, bila ada promo domain Rp10.000/tahun lalu tiba-tiba tahun kedua dia harus membayar Rp500.000, apa nggak pusing dia.

Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula
Tampilan Tabel Harga Domain di DomaiNesia
Saya kemudian dengan mantap memilih DomaiNesia di tengah banyaknya godaan promo dari penyedia jasa web hosting. Saya hanya butuh hosting dengan kapasitas kecil, sedangkan promo-promo dari penyedia jasa web hosting selalu saja menawarkan kapasitas hosting awal yang besar. Di DomaiNesia, kapasitas hosting terkecil adalah 750MB. Harga paketnya 16.500/bulan saja dan bisa dibeli bulanan.

Lokasi server hosting DomaiNesia pun bisa dipilih dengan bebas tanpa ada harga tambahan. Ada pilihan server Singapore (SG), Dallas (US), Jakarta (ID), Tokyo (JP) dan London (UK). Yang menarik adalah, hosting termurah DomaiNesia sudah dapat SSL secara gratis. Coba cek https://kopi.web.id bila tidak percaya.

Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

DomaiNesia walaupun sederhana namun tetap menampilkan keterangan perbandingan paket bila kamu menginginkannya. Seperti di bawah ini yang merupakan perbandingan paket hosting di DomaiNesia. Dan apabila kamu ingin secara khusus menggunakan paket Wordpress yang sudah diakselerasi secara khusus agar lebih optimal, di DomaiNesia tentu sudah ada paketnya.

Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

Review DomaiNesia: Web Hosting Paling Cocok untuk Pemula

Sebagai sesama blogger pemula yang ingin menggunakan Wordpress sebagai platform blog. Saya bisa mengatakan bahwa DomaiNesia adalah penyedia jasa web hosting yang wajib kamu pakai. Dan bila kamu ingin tips membuat blog. Di website DomaiNesia juga memberikan tips-tips tersebut yang bisa kamu terapkan. Salah satu tips menarik di website DomaiNesia adalah Tips Membuat Website yang Disukai Oleh Customer.

Kiranya, bila kamu ingin menjadi blogger yang profesional namun masih pemula. Hal yang wajib dilakukan adalah memilih penyedia jasa web hosting dengan cermat. Dan DomaiNesia bisa menjadi pilihanmu.

Share this

Content Creator, Founder @nyetritbareng, Admin @kopi.web.id, 5th Place Winner APWI Kemenpar 2018 & 4th Place Winner APWI Kemenpar 2019.

Related Posts

Previous
Next Post »

2 comments

Write comments
15 Oktober, 2021 16:43 delete

your content is very inspiring and appriciating I really like it please visit my site for Satta King Result also check Satta king 24X7 and also check sattaking and for quick result check my site Satta matka and for super fast result check Satta king

Reply
avatar
26 Desember, 2023 16:50 delete

The information covered in your article offers a thorough understanding of the subject. If you're seeking part-time employment, please click the provided link.zoopup!

Reply
avatar

Add your comment EmoticonEmoticon