10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

10/25/2016

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

Siapa sih gamers yang tidak kagum dengan ASUS ROG. Yang bahkan singkatan dari ROG sendiri adalah Republic of Gamers. Semua gamers pasti ngeces dengan perangkat keras notebook khusus gaming dari ASUS, top 2 brand produsen notebook di Dunia dan Indonesia. Sejak ASUS ROG dirilis pertama kali pada tahun 2006 dan kini telah memasuki tahun ke-10. ASUS ROG telah berkembang pesat dan menggebrak Indonesia khususnya dalam dunia per-gaming-an. Produk awal yang dimulai dengan ROG G51 series, ROG G53 series, ROG G60 series, ROG G73 series, ROG G74 series dan yang terbaru adalah ROG G75 series selalu memukau dan dinanti oleh para fans fanatik ASUS ROG. Dan, pada 18 Oktober 2016 kemarin di Jogja pada sebuah acara yang diselenggarakan oleh ASUS Indonesia saya berkesempatan menjajal ASUS ROG seri terbaru yakni ASUS ROG G752VS.


10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

Dalam acara yang mengundang komunitas blogger, media dan fans fanatik ASUS ROG ini sekaligus menjadi rangkaian acara dari peresmian ASUS ROG Store Jogja. Jadi warga Jogja dan sekitarnya tak perlu kesusahan lagi mencari ASUS ROG, cukup datang ke ASUS ROG Store Jogja yang berada di Kana Komputer Jalan Gejayan saja. Nah, ASUS ROG G752VS terbaru yang saya jajal ini adalah ASUS ROG yang telah menggunakan Prosesor Intel Core i7 6820HK. Prosesor ini adalah generasi paling baru yang tercatat sebagai prosesor yang menggunakan arsitektur Skylake 14 nm yang sangat kecil. Prosesor ini memiliki frekuensi di angka 2.7 GHz dan tentunya dapat di overclock hingga 4 GHz dengan Intel Turbo Boost Technology. Tentunya dengan prosesor yang sebegitu muktahir, ASUS ROG versi terbaru ini sangat mumpuni. Ditunjang juga dengan RAM sebesar 64 GB 2133 Mhz DDR4 up to 2400 Mhz yang membuat notebook ini sangat ganas dan beringas.
sumber foto: cpubenchmark.net

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS

Dan apalah sebuah notebook gaming tanpa grafis mumpuni. Grafis yang dibenamkan dalam notebook ASUS ROG G752VS ini adalah NVIDIA GEFORCE GTX1070 yang bearsitektur Pascal. Memiliki frame buffer GDDR5 sebesar 8 GB, memory speed sebesar 8gbps dan Virtual Reality Ready. Walaupun dibenamkan di notebook, namun kinerja grafisnya tak kalah oleh seri sama pada versi CPU. Mau tahu harganya? Grafis NVIDIA GEFORCE GTX1070 ini dibanderol dengan harga normal $449.00, kalau dirupiahkan hampir seharga kisaran 5 hingga 6 juta rupiah. Wow, melihat fantastisnya harga grafis saja pasti kita setuju kalau grafis pada ASUS ROG G752VS sangat benar-benar premium.

Lalu dengan prosesor dan grafis yang mumpuni pada ASUS ROG G752VS, game super berat apa saja yang dapat dimainkan? Dibawah ini saya jabarkan 10 game super berat yang tentunya lancar dimainkan di ASUS ROG G752VS. Kenapa saya berkata "super berat"? Karena spesifikasi minimum untuk menjalankan beberapa game yang saya jabarkan harus menggunakan grafis sebesar 4 GB sampai dengan 8 GB, bahkan ada game yang harus berjalan dengan grafis minimum 8 GB. Game yang saya jabarkan pun masih masuk game yang direkomendasikan (link: Game Ready with GeForce GTX 10 Series) oleh NVIDIA untuk berjalan pada NVIDIA GEFORCE GTX1070. Jadi check this out!

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS



1. PARAGON

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: popgeeks.net
Paragon adalah game pertempuran third-person yang berbasis online multiplayer. Game ini mempunyai visual yang sangat keren. Butuh grafis tinggi untuk memainkan  Paragon. Paragon baru rilis pada Agustus 2016 untuk versi PC dan tentunya terbilang game PC yang masih sangat fresh sehingga kemungkinan hanya berjalan di perangkat grafis yang terbaru dan tercanggih juga. Game Paragon adalah game pertama yang direkomendasikan untuk dijalankan pada grafis NVIDIA GEFORCE GTX-10series yang baru-baru ini juga mengeluarkan NIVIDIA GEFORCE GTX1070 sebagai salah satu seri terbarunya. Kesimpulannya game ini sangat sempurna dijalankan di ASUS ROG G752VS.


2. OVERWATCH

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: pcgamer.com
Game ini begitu menarik perhatian dunia bahkan hingga dua tahun sebelum rilis resmi game ini. Blizzard, sang developer resmi merilis Overwatch pada Mei 2016. Game ini adalah game FPS online tanpa pilihan single player namun justru membuat game ini semakin mengasikan karena dapat menjadi ajang bertemunya gamers dari seluruh dunia untuk saling bekerjasama dalam sebuah tim untuk menyelesaikan misi game. Butuh spesifikasi tinggi untuk menjalankan game ini secara lancar. Pada website NVIDIA, game ini adalah salah satu yang juga direkomendasikan untuk dimainkan pada perangkat yang terpasang NVIDIA GEFORCE GTX1070, dan tentunya ASUS ROG G752VS dong salah satunya.


3. MIRROR'S EDGE CATALYST

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: gamepack.in
Game ini memiliki jalan cerita dan visual yang unik dan membuatnya memiliki beberapa fans fanatik. Berformat open world, game ini bertokoh utama seorang gadis yang diharuskan menjelajahi kota untuk menyelesaikan misi yang ada. Hampir mirip Grand Theft Auto? Iya namun Mirror's Edge Catalyst memiliki kelebihan detail visual yang halus. Game ini masih juga termasuk yang direkomendasikan untuk dijalankan pada grafis NVIDIA GEFORCE GTX1070 agar visualnya dapat berjalan lancar. Jelas punya fans fanatik, tokoh utamanya cewek. Fans fanatiknya kebanyakan laki-laki jomblo mungkin ya. :v


4. DOOM

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: artsfon.com
Ini adalah game FPS yang sangat populer dan sudah masuk seri ke-4. Game yang dirilis pada Mei 2016 ini memiliki mode single player dan multiplayer. Pada single player tentunya kamu harus menyelesaikan misi yang ada dengan melawan musuh yang disebut Demon. Dan di multiplayer kamu bisa bertarung dengan orang lain. Yang disukai banyak orang dari DOOM adalah tampilan visual monster yang begitu menyeramkan dan detail. Tentunya untuk mendapatkan visual yang paling baik harus ditunjang kartu grafis seperti NVIDIA GEFORCE GTX1070 untuk memainkan game shooting brutal ini.


5. WORLD OF WARCRAFT LEGION

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: critical-reviews.com
Termasuk game populer yang sukses hingga dibuatkan film layar lebar baru-baru ini. World Of Warcraft Legion masih sama dengan seri-seri World Of Warcraft terdahulu namun bedanya visual game ini semakin sempurna. Mengelilingi dunia khas Warcraft menjadi semakin sempurna karena grafis NVIDIA GEFORCE GTXseries. Apalagi game ini dimainkan pada ASUS ROG G752VS yang memiliki NVIDIA GEFORCE GTX1070 tentunya hanya ada satu kata. Sempurna! Membuat magisnya semakin terasa.



6. WATCH DOGS 2

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: watchdogs2.net
Butuh grafis sebesar 8 GB untuk memainkan game ini. Sehingga Watch Dogs 2 tentunya akan sangat lancar dimainkan di ASUS ROG G752VS yang memiliki kartu grafis NVIDIA GEFORCE GTX1070 sebesar 8 GB. Kenapa begitu besar? Karena terjadi perombakan sangat total game ini pada seri kedua mengingat game seri pertama kurang begitu sukses. Pada seri kedua, visual dan efek yang ditampilkan begitu bagus. Game ini bertema open world dan hacker. Sangat cocok bagi para pecinta perangkat komputer, notebook atau gadget. Game ini tentunya juga memiliki misi yang menegangkan berbalut aksi dan kriminalitas. Satu kata, seru!



7. GEARS OF WAR 4

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: push-start.co.uk
Lagi dan lagi, game berformat FPS. Tentunya jika sampai seri ke empat pasti game ini sangat populer. Yup, Gears Of War 4 menjadi game rekomendasi selanjutnya untuk dimainkan pada perangkat yang memiliki NVIDIA GEFORCE GTX1070 didalamnya. Game ini sangat menegangkan karena ada unsur horor didalamnya. Jika dimainkan pada ASUS ROG G752S, saya dapat membayangkan pasti sangat luar biasa asiknya. Dan yang menjadi game ini begitu populer adalah jalan cerita yang terkonsep dengan baik. Ini yang menjadi tolok ukur sebuah game menarik bagi pemainnya.


8. NO MAN'S SKY

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: gamepack.in
Bosan dengan game yang itu-itu saja? No Man's Sky menawarkan konsep game berbeda yakni penjelajahan angkasa yang dibalut misi-misi seru. Tentunya dengan misi explore akan membuat pemainnya terus penasaran dengan apa yang ada dalam game ini. Agar lebih bagus visualnya? Tentu saja pakai ASUS ROG G752S yang ada NVIDIA GEFORCE GTX1070 didalamnya. Dalam game ini kita akan menemukan banyak makhluk seperti monster untuk kita temukan. Dapat dibayangkan ibarat kita menjadi penjelajah angkasa, terlihat keren tentunya,


9. FIFA 17

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: wall.alphacoders.com
Game yang mulai booming beberapa tahun belakangan ini. Tentunya adalah bertemakan sepakbola yang menjadi olahraga terpopuler dunia. Secara langsung pertandingan-pertandingan sepakbola turut mengiklankan game ini. Apalagi game ini adalah official dari FIFA langsung. Walaupun beberapa kali dicibir karena memiliki "bug" yang terkesan konyol dan lucu namun popularitasnya semakin menanjak karena perbaikan visual pada versi-versi terbaru semakin baik. Dengan efek-efek yang mirip sebuah pertandingan sepakbola di dunia nyata. Game ini memang masih tergolong sedang untuk minimum besar grafisnya namun dengan NVIDIA GEFORCE GTX1070 yang ada di dalam ASUS ROG G752VS tentunya semakin membuat para pemain bolanya terlihat nyata bukan.


10. PRO EVOLUTION SOCCER 2017  

10 Game Super Berat Yang Lancar Dimainkan di ASUS ROG G752VS
sumber foto: hardcoregamer.com
Dan... ini dia game kesukaan kita semua para lelaki, Pro Evolution Soccer! Kini Pro Evolution Soccer atau biasa disingkat PES telah memasuki versi 2017. Game ini bisa dibilang populer di Indonesia karena hampir pasti ada di rental-rental game manapun di Indonesia. Pada tiap versinya pasti selalu membutuhkan peningkatan spesifikasi yang dibutuhkan untuk memainkan game PES ini. Nah, jika kamu punya ASUS ROG G752VS maka kamu harus tersenyum manis karena mau mode yang membuat tampilan paling jernihpun dengan NVIDIA GEFORCE GTX1070 itu tidak masalah. Game Pro Evolution Soccer 2017 dapat dimainkan dengan lancar se lancar-lancarnya baik sendiri maupun bersama teman-temanmu.


Demikian 10 game super berat yang lancar dimainkan di ASUS ROG G752VS. Dengan NVIDIA GEFORCE GTX1070 didalamnya, semuanya menjadi bisa dan lancar. Kamu mau menambahkan?


A S U S   R O G   G 7 5 2 V S
Main Spec.
ROG G752VS (G-SYNC)
CPU
Intel® Core™ i7-6820HK Processor 8MB cache @ 2.7GHz (3.6 GHz Turbo, 
overclock up to 4GHz)
Operating System
Windows 10 
Memory
64GB 2133MHz DDR4 up to 2400MHz
Storage
1TB HDD 7200rpm, 512GB*2 SSD
Optic Drive
Super-Multi DVD
Display
17.3” UHD (1920 x 1080) IPS panel with NVIDIA G-SYNC
Graphics
NVIDIA GeForce GTX 1070 8GB DDR5
Input/Output
1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 1 x VGA port/Mini D-sub 15-pin for external monitor, 2 x USB 3.0 port(s), 1 x USB 2.0 port(s), 
1 x RJ45 LAN Jack for LAN insert, 1 x HDMI
Camera
HD Web Camera
Connectivity
Integrated 802.11ac or 802.11 b/g/n (WiDi), BT 4.0 support
Audio
Built-in Speakers and Analog Microphone, Built-in Azalia compliant audio chip, SonicMaster
Dimension 
385 x 255 x 32.4mm
Battery
8Cells 90 Wh
Accessory
ROG Bagpack, ROG Gaming Mouse, ROG Headset
MSRP
Rp59.299.000
Warranty
2 years full global warranty

Share this

Content Creator, Founder @nyetritbareng, Admin @kopi.web.id, 5th Place Winner APWI Kemenpar 2018 & 4th Place Winner APWI Kemenpar 2019.

Related Posts

Previous
Next Post »

3 comments

Write comments
Anonim
11 Mei, 2017 09:44 delete

Bg kalo mao beli kasetnya dimana yha!!

Reply
avatar
22 Desember, 2017 01:27 delete

Alhamdulillah saya udh punya ASUS ROG GL552V. Emang klo buat game gila ajib...

Reply
avatar
30 Maret, 2018 14:20 delete

jadi ngiler min pengen punya laptop ASUS ROG GL552V, tapi sayang min duit ane belum cukup harus ngumpulin stahun biar bsa kebeli hehe, baca juga min artikel ane di klinikutamagracia

Reply
avatar

Add your comment EmoticonEmoticon