Cinta Pada Klik Pertama Untuk Boneprice.com

7/30/2016 6 Comments

Yang namanya cinta pada pandangan pertama pasti selalu pada hal yang cantik, cakep, baik atau menarik. Nah, bagaimana kalau cinta pada klik pertama? Hal ini benar-benar menjadi pengalaman pribadi saya. Saya jatuh cinta pada klik pertama untuk situs pembanding harga bernama Boneprice.com. Seorang teman menyarankan situs tersebut saat melihat saya ribet membuka puluhan tab browser yang penuh situs jual-beli online di laptop saya.

Miniatur Indonesia di Omah Kopi Omah S'dulur Jogja

7/24/2016 5 Comments
Saya adalah penikmat kopi pemula, masih baru dalam hal mengecap rasa kopi di dunia perkopian. Tidak banyak juga kedai kopi yang pernah saya datangi di kota Jogja, yang padahal di kota Jogja, kota para mahasiswa ini, kedai kopi sangat mudah dijumpai. Kedai kopi di Jogja tumbuh mengimbangi jumlah para mahasiswa yang sewajarnya mencintai kopi untuk teman nongkrongnya.

Vegan Fest, Sebuah Festival Kuliner Vegan di Greenhost Boutique Hotel Jogja

7/22/2016 2 Comments
Greenhost Boutique Hotel berkolaborasi dengan Komunitas Pasar Kamisan akan mengadakan acara Vegan Fest. Festival ini hadir bagi pecinta dan yang penasaran dengan gaya hidup vegetarian. Di Vegan Fest yang akan berlangsung setiap hari Minggu pada tanggal 24 Juli, 7 Agustus, dan 21 Agustus 2016 ini akan menghadirkan berbagai santapan sayur yang lezat, demo teknik mengolah sayur menjadi santapan vegan, dan yang spesial akan ada menu cita rasa tak terduga yang menyerupai daging.

Mengenang Jogja Lewat Pasar Kangen

7/20/2016 10 Comments


Pasar Kangen adalah event tahunan yang rutin digelar setiap tahunnya. Tahun ini adalah kali ke sembilan pasar berformat festival ini digelar. Pasar Kangen tahun ini tetap diselenggarakan di Taman Budaya Yogyakarta (TBY). Festival yang menampilkan stand kuliner dan kerajinan serta pertunjukan seni tradisi khas Jogja ini bertujuan untuk mengingatkan kenangan saat tinggal di Jogja. Yang selalu dinanti di Pasar Kangen ini adalah stand barang-barang kuno nan antik yang selalu diburu pengunjung Pasar Kangen.

iJOGJA, Perpustakaan Digital dari Jogja

7/18/2016 4 Comments
Beberapa minggu yang lalu saya berkesempatan menjajal versi beta aplikasi yang akan segera di launching ini. Sebuah aplikasi perpustakaan digital persembahan dari Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY. Aplikasi ini diharapkan akan mempopulerkan sistem peminjaman perpustakaan digital di Jogja pada khususnya.

Koling Cafe, Kedai Kopi Keliling Unik dari Jogja

7/15/2016 30 Comments

Biasanya kalau ingin ngopi ditempat wisata, yang ada hanya penjual kopi instan dengan gendongan termos di bahunya. Jarang ada tempat wisata yang ada kedai kopi nikmat. Saya selalu memikirkan, di Tugu Jogja misalnya ada sebuah kedai kopi yang dapat saya tongkrongi. Menikmati Tugu Jogja sembari menikmati kopi racikan seperti di cafe atau kedai kopi alangkah luar biasa nikmatnya. Pemikiran saya itu ternyata sudah jauh lebih dulu dipikirkan Ilman, dia bersama teman-temannya menggagas kedai kopi bernama Koling Cafe, apa itu Koling Cafe?

Sate Ayam Pak Kromo Jogja, Sate Idola Para Orangtua

7/13/2016 5 Comments
Sate Ayam Pak Kromo

Setiap pulang mudik dari rumah orang tua ayah saya di Sleman utara sana, kami sekeluarga selalu sempatkan untuk mampir di warung sate yang legendaris sejak tahun 1960 ini. Kata beberapa orang, warung sate ini menjadi favorit keluarga Kraton Jogja. Warung sate ini bernama warung Sate Pak Kromo. Setahu saya hanya ada dua warung Sate Pak Kromo. Yang satu berada di utara perempatan Gondomanan dan satunya lagi di jalan Sultan Agung dekat dengan Pura Pakualaman.

Mengunjungi Rumah Papermoon, Markas Papermoon Puppet Theatre

7/11/2016 31 Comments

Secangkir Kopi Dari Playa
Masih ingat adegan Rangga dan Cinta di film Ada Apa Dengan Cinta 2 saat keduanya menonton sebuah teater boneka? Nah, nama kelompok teater tersebut adalah Papermoon Puppet Theatre. Papermoon Puppet Theatre ini sekarang lagi sibuk-sibuknya melalang buana ke luar Indonesia untuk menggelar pertunjukan, terakhir mereka berada di Berlin, Singapura, dan Bangkok. Di Indonesia justru jarang sekali Papermoon Puppet Theater menggelar pertunjukan. Namun jangan khawatir, kita dapat lebih dekat dengan mereka dengan mengunjungi studionya yang bernama Rumah Papermoon.

Candi Asu, Dari Monumen Peringatan, Tempat Istirahat, Hingga Pemujaan Arwah

7/10/2016 2 Comments

Sekilas nama Candi Asu ini sedikit kasar. Merujuk dari nama Asu yang artinya anjing dalam bahasa Jawa dan sangat sering digunakan sebagai kata umpatan apabila emosi. Ada dua versi kenapa candi yang belum diketahui nama aslinya ini dinamakan Candi Asu. Pertama, karena patung sapi yang bentuknya tidak sempurna karena belum selesai atau telah rusak yang lebih mirip anjing. Kedua, kata asu yang berasal dari kata dalam bahasa Jawa ngaso yang berarti istirahat, menandakan bahwa candi ini adalah tempat ngaso  atau istirahat penguasa kerajaan di sekitar candi ini waktu itu.

Top Selfie Pinusan Kragilan, Hutan Pinus Magelang Yang Makin Dikenal

7/09/2016 2 Comments
top selfie, pinusan, kragilan, top selfie pinusan, hutan pinus kragilan, hutan pinus magelang

Keistimewaan Top Selfie Pinusan Magelang ini adalah lokasinya yang dingin dan sejuk. Bagaimana tidak, lokasi hutan pinus desa Kragilan, Pakis, Magelang ini tepat berada di lereng Gunung Merbabu dan berlokasi tidak jauh dari gardu pandang Ketep Pass yang sudah terkenal.

Menikmati Matahari Terbit di Bukit Panguk Kediwung

7/08/2016 11 Comments
Bukit Panguk Kediwung

Bukit Panguk yang berada di desa Kediwung, Mangunan adalah alternatif wisata baru di Kabupaten Bantul. Daerah Mangunan sendiri, sering kita mendengar wisata Kebun Buah Mangunan, Hutan Pinus dan Puncak Becici. Bukit Panguk hampir mirip dengan puncak Kebun Buah Mangunan dengan view kali Oyo yang mengular dihiasi kabut magisnya. Bedanya, di Bukit Panguk ini kita mendapat tambahan pemandangan matahari terbit yang mengagumkan dan pilihan gardu pandang yang lebih banyak.