Walaupun tidak sepadat kota Jakarta dalam urusan lalu lintas di jalan raya, kota Jogja yang notabene adalah kota pelajar sangat perlu adanya moda transportasi praktis dan modern terutama untuk para mahasiswanya. Dan uberMOTOR adalah salah satu solusinya.
Transportasi umum yang cepat, praktis dan murah di kota Jogja hanya bus kota, moda transportasi yang modern dan murah secara khusus terwakili oleh bus Trans Jogja. Namun kendalanya, bus trans ini haltenya hanya pada titik-titik tertentu saja. Beberapa halte diantaranya tidak menjangkau kampus-kampus di kota Jogja.
Sebagai warga Jogja, kita juga tahu sebenarnya sudah ada beberapa ojek online yang beroperasi di kota ini. Namun dilihat dari testimoni beberapa penggunanya seringkali ada keluhan mengenai proses penjemputan yang lama, cancel yang tiba-tiba oleh driver ataupun tarif yang sudah tidak murah lagi.
Nah, dengan hadirnya uberMOTOR di kota Jogja, persaingan ojek online untuk menarik pengguna semakin ketat. Secara mendasar, uberMOTOR memiliki beberapa keunggulan lebih dari yang lainnya. Ini serius!
Seperti saat saya mengikuti acara Uber Jogja Kumpul Bareng Bloggers & Instagrammers di Agenda Resto and Vibes Greenhost Hotel Jogja. Gia Adhika, sebagai Lead Marketing Manager Uber Indonesia menjelaskan kepada kami secara detail yang hadir saat itu tentang Uber. Apa itu Uber?
Bermula dari kebutuhan
Kisah Uber bermula dari bertemunya dua pemuda, Garret Camp dan Travis Kalanick. Keduanya bertemu di Paris, Perancis. Saat itu mereka mengalami kendala untuk mencari transportasi kembali ke hotel yang mereka tempati. Berawal dari itu mereka kemudian mempunyai ide untuk membuat aplikasi berbasis lokasi yang dapat membantu mereka.
Dari ide awal mereka munculah nama Ryan Graves yang iseng memberi mereka ide. Dari pembicaraan-pembicaraan intensif via email akhirnya lahirlah aplikasi yang sekarang kita kenal dengan UBER. Aplikasi yang kini menjadi nilai valuasi USD 40 miliar atau setara Rp 492 triliun (sumber: techinasia.com).
Uber di Indonesia
Uber telah menjangkau beberapa kota besar di Indonesia. Pertama mereka hadir di Jakarta kemudian menyusul Bandung, Malang, Surabaya, Bali dan akhirnya UBER dengan uberMOTOR-nya hadir di kota Jogja.
Walaupun sebenarnya produk dari Uber tidak hanya uberMOTOR saja. Seperti uberX dengan layanan mobil dengan harga terjangkau, uberPOOL, uberBLACK dengan mobil kelas mewahnya, uberXL dengan pilihan mobil kapasitas besar dan uberTRIP dengan pilihan kebebasan tujuan.
Mobilitas dengan satu ketukan
Mari lihat rata-rata Uber menjemput penumpangnya pada gambar yang dijelaskan oleh Gia Adhika dibawah ini. Rata-rata penjemputan paling lama hanya 6 menit dan itupun di kota Jakarta dan Bangkok yang terkenal sangat padat. Rekor rata-rata penjemputan paling cepat adalah di London dengan 2,3 menit.
Bagaimana Uber memberikan kesempatan ekonomi
Driver atau Uber menyebutnya dengan mitra pengemudi menjadi babak baru bagi perekonomian warga kota Jogja. Uber membuka kesempatan bagi warga Jogja yang berminat untuk menjadi mitra pengemudinya. Penghasilan yang didapat dari Uber diharapkan dapat membantu menjadikan penghasilan tambahan maupun pokok.
Di Indonesia:
- 74,5% mitra pengemudi sudah berkeluarga
- 67% mitra pengemudi menghabiskan rata-rata 25% waktu mereka di jalan setiap minggunya
- 43% mengemudi lebih sedikit dari 10 jam setiap minggunya
Uber menyesuaikan kebutuhan
Dengan minimum pembayaran yang sangat terjangkau RP5.000 dan tarif per kilometer selanjutnya hanya RP1.800 UBER siap menyesuaikan kebutuhan moda transportasi di kota Jogja. Tentunya dengan skema tarif tersebut uberMOTOR menjadi paling murah di kota Jogja.
MERAYAKAN INDONESIA DAN KOTA-KOTA KITA
Uber selalu memberikan diskon saat Indonesia merayakan sesuatu, seperti saat perayaan Imlek tahun 2017 ini. Uber memberikan diskon 50% untuk para penggunanya dengan cara yang unik, yakni pemberian Angpao elektronik yang dapat dikirim antar sesama pengguna Uber.
Dan untuk kota Jogja, sang kota pelajar penuh mahasiswa. Uber memberikan promo JOGJA FREE WEEK.
Untuk merayakan minggu pertama masuk kampus, Uber memberikan naik Uber GRATIS selama seminggu menuju dan pulang dari kampus dengan uberMOTOR.
Mulai dari tanggal 6 Februari 2017 s/d 12 Februari 2017
CARANYA?
Masukan kode promo khusus Jogja Free Week sebelum atau di tanggal 6 Februari 2017. Nikmati perjalanan uberMOTOR GRATIS dari dan menuju Kampusmu!
Bagaimana menggunakan Uber
- Masukan alamat tujuan
- Atur pin atau alamat penjemputan dan pilih metode pembayaran
- Tekan "Pesan uberMOTOR"
- Identitas pengemudi dan kendaraan yang menjemput akan muncul di layar
- Nikmati perjalanan dengan harga yang sangat terjangkau
Komitmen Uber dalam keselamatan dengan perlindungan Asuransi
- Berlaku sejak perjalanan dimulai hingga perjalanan selesai
- Santunan hingga Rp100.000.000 diberikan untuk kematian atau cacat tetap akibat kecelakaan
- Santunan hingga Rp10.000.000 untuk penggantian biaya perawatan medis akibat kecelakaan
TIPS MENGGUNAKAN UBER
- Selalu cek estimasi biaya perjalanan untuk transparasi
- Ketahui identitas pengemudi dan kendaraan
- Sempatkan untuk selalu dalam GPS dan Peta
- Dan bagikan status perjalanan kepada teman-teman Anda
Bantu pengemudi untuk meningkatkan performanya dengan memberi Rating bintang yang sesuai. Gunakan selalu Bantuan 24/7 jika diperlukan.
Selama hampir 2 jam diskusi kami di Agenda Resto. Saya pribadi sangat antusias untuk segera menjajal uberMOTOR. Terimakasih Uber Indonesia atas undangan diskusi menarik di tempat yang sangat keren kemarin. Ayo pakai #UberJogja
4 comments
Write commentsasyik nih..biasanya saya sewa motor harian saat berkunjung ke jogja. Sekarang jadi lebih mudah ya bepergian di jogja.
Replylengkap bener mas ulasannya...sering nemu uber motor di sekitaran bandara dan transportasi satunya yang berjaket ijo. Tapi saya sama sekali belum pernah menggunakan jasa keduanya
ReplyKok gak berangkat gathering mas, mayan dapat uber credit
ReplyBetul banget mas
ReplyAdd your comment EmoticonEmoticon